Wisuda Angkatan XVII SD Terpadu Krida Nusantara

Sabtu, 24 Juni 2023, seluruh siswa SD Terpadu Krida Nusantara Angkatan XVII mengikuti wisuda di Aula Krida Nusantara. Wisuda ini merupakan tanda keberhasilan siswa yang telah berhasil menyelesaikan studinya. Adapun tamu yang hadir dalam acara ini yakni Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan Dr. Asep Sukendar, M.Pd, Lurah Pasirbiru Adad Mujahidin, S.E., M.M, Pengawas PAI Dede Wahidah, M.Pd, Kepala SD Terpadu Krida Nusantara Asep Dani Mardiani, S.Pd.I beserta jajarannya, para guru, TU, karyawan, Wildan, S.Pd selaku perwakilan orang tua, serta para orang tua wisudawan Angkatan XVII SD Terpadu Krida Nusantara.

Pada wisuda kali ini, berikut adalah para wisudawan terbaik bidang akademik dan nonakademik:

  1. Wisudawan terbaik 1 bidang akademik: Ismail Bagaskara
  2. Wisudawan terbaik 2 bidang akademik: Muhammad Raffa Amrullah
  3. Wisudawan terbaik 3 bidang akademik: Dinesh Jilaan Kautsar
  4. Wisudawan terbaik 1 bidang nonakademik: Anandhita Hasna Putriningtyas
  5. Wisudawan terbaik 2 bidang nonakademik: Yudhan Wira Cintami
  6. Wisudawan terbaik 3 bidang nonakademik: Humaira Zhishu Wilsensa

Selain pemberian penghargaan kepada wisudawan terbaik bidang akademik dan nonakademik, ada pula penghargaan untuk Tahfidz Al-Quran juz 30, yakni:

  1. Dzaky Mustofa F.A (Wisudawan tahfidz terbaik)
  2. Malika Armina Syifa (Wisudawan tahfidz terbaik)
  3. Athar Haida Rasyad (Wisudawan tahfidz terbaik)
  4. Fakhri M. Iqbal Sunaryudanto
  5. Raidan Alfarizi
  6. Marsha Sabina Salsabila Putri
  7. Syifa Alya Ramadhani
  8. Raden Roro Raisha Anindya Sunarko Putri
  9. Ismail Bagaskara

Acara tersebut dimeriahkan dengan berbagai hiburan, antara lain melantunkan Asmaul Husna, Tari Kreasi Wonderland 1, Angklung, Tari Piring, Tari Kreasi Wonderland 2, serta menyanyikan lagu “Dealova” oleh para wisudawan.

Share this post